Open House Insan Mandiri Cibubur, Ichsan Thalib : Komitment Pada Pendidikan Berkelanjutan Berorientasi Yaumil Akhir

Cibubur, Rasilnews – Yayasan Pendidikan Silaturahim Jatikarya (YPSJ) hari ini menggelar acara Open House di Insan Mandiri Cibubur (IMC), dihadiri oleh berbagai kalangan mulai dari orang tua siswa, guru, hingga mitra-mitra pendukung pendidikan. Acara ini bukan hanya sekadar ajang memperkenalkan program sekolah, tetapi juga menjadi momentum penting dalam memperkuat komitmen YPSJ dalam membangun pendidikan yang berorientasi pada kemaslahatan umat dan bangsa.

Ichsan Thalib, Ketua YPSJ, dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur atas penyelenggaraan acara tersebut. “Saya bersyukur pada hari ini bisa mengadakan open house Insan Mandiri Cibubur, sekolah yang kami bina. Alhamdulillah, pada kesempatan ini kita dapat berperan dalam bidang pendidikan, dan perjalanan ini masih panjang untuk memperbaiki pendidikan bangsa ini,” ujarnya dihadapan tamu undangan yang hadir, Sabtu (19/10/24).

Dalam kesempatan yang sama, Ichsan Thalib juga menyinggung tentang peresmian ruang Munif Khatib oleh mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. “Ketika Anies Baswedan meresmikan ruang Munif Khatib, beliau berpesan untuk menjaga aset bangsa ini. Aset wakaf ini, yang berada di bawah naungan Yayasan Wakaf Silaturahim, membawahi sekolah dan radio. Sekolah kami kini memiliki 400 siswa, dan insya Allah akan menjadi kader bangsa yang berkualitas. Usia sekolah ini sudah 14 tahun, dan pada semester ke depan kami akan membuka program full day untuk siswa putri,” jelas Ichsan.

Menurut Ichsan, YPSJ terus membangun dengan visi akhirat dan bukan berorientasi pada profit. “Yayasan ini berorientasi pada yaumul akhir, bukan profit. Kami memohon doa untuk keberlangsungan sekolah ini,” tambahnya.

Selain memperkenalkan berbagai program pendidikan, acara Open House ini juga dimeriahkan dengan berbagai kegiatan sosial, seperti pemeriksaan mata gratis yang diselenggarakan oleh King Optik, serta stand-stand makanan dan mitra perbankan yang turut mendukung IMC.

Krisis Pendidikan di Gaza

Dalam acara tersebut, Ichsan Thalib juga menyoroti pentingnya pendidikan dalam konteks internasional, khususnya krisis pendidikan yang dialami anak-anak di Gaza. Ia mengungkapkan bahwa sebanyak 625.000 anak usia sekolah di Gaza telah kehilangan hampir satu tahun penuh pendidikan akibat konflik yang berkecamuk sejak serangan Israel pada 7 Oktober 2024. “Sekolah-sekolah di Gaza ditutup menyusul serangan Israel sebagai balasan atas serangan Hamas. Belum jelas kapan anak-anak itu bisa kembali bersekolah,” kata Ichsan dengan nada prihatin.

Ia juga menambahkan bahwa sekitar 85 persen bangunan sekolah di Gaza mengalami kerusakan parah, memerlukan rekonstruksi bertahun-tahun untuk kembali normal. “Universitas-universitas di Gaza juga hancur. Kita semua harus mendoakan agar kondisi ini segera membaik dan anak-anak di Gaza bisa kembali mendapatkan hak pendidikan mereka,” lanjutnya.

Acara Open House Insan Mandiri Cibubur ini bukan hanya menjadi ajang memperkuat hubungan sekolah dengan masyarakat, tetapi juga menyuarakan kepedulian terhadap kondisi pendidikan global, termasuk anak-anak yang terdampak konflik di Gaza. Melalui kegiatan-kegiatan seperti ini, YPSJ berharap dapat terus berkontribusi dalam memajukan pendidikan yang berkelanjutan dan bermakna bagi generasi mendatang.

By Admin

Mungkin Anda Juga Suka

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *