Dihadiri Wapres, MUI Gandeng Media Islam Gelar Malam Muhasabah Dan Tarhib Ramadhan 1443 H
Jakarta, Rasilnews – Menyambut bulan suci Ramadhan 1443 H yang tinggal menghitung hari, Majelis Ulama Indonesia (MUI) berencana mengadakan Muhasabah dan Tarhib Ramadhan digedung MUI Pusat, Kamis (31/03).
Dalam rapat yang menghadirkan media media patner MUI, diharapkan acara ini dapat terlaksana dengan lancar, “Saya senang sekali teman teman media apalagi Rasil dapat bergabung sehingga acara ini dapat tersebar luas keberbagai penjuru”, ujar Ketua Komisi Dakwah MUI Drs. H. Ahmad Zubaidi, M.A. saat memberikan sambutannya.
Kepada Radio Silaturahim, KH Ahmad Zubaidi menyampaikan acara ini upaya MUI mengajak umat menggapai ridhoNya, “Mari kita sambut bulan suci ini dengan hati yang bersih dan suci yang Insya Allah akan mendapatkan keberkahan Ramadhan berupa Rahmat dan MaghfirahNya”.
Dalam acara ini turut mengundang para tokoh agama dan masyarakat seperti, Wapres KH Maruf Amien, Prof Quraish Shihab dan Habieb Nabiel Al Munsawa.
MengenaL Tarhib Ramadhan
Tarhib Ramadhan merupakan kegiatan menyambut bulan Ramadhan dengan segala kesiapan, keluasan, serta kelapangan jiwa dan raga. Secara etimologis, kata tarhib berasal dari bahasa Arab ra-hi-ba, yarhabu, rahbun yang berarti luas, lapang dan lebar.
Kata tersebut kemudian berubah menjadi fi’il rahhaba, yurahhibu, tarhiban yang mengandung arti menyambut, menerima dengan penuh kelapangan, kelebaran dan keterbukaan hati.
tentunya Ada Beragam cara menyambut bulan suci Ramadhan dan berbeda beda disetiap negara.