Jakarta yang semakin padat, Kali Ciliwung dengan warnanya yang makin hitam pekat, infrastruktur serta mobilisasi kota semakin cepat, juga dinamika politik yang nampaknya masih berkutat dengan sebuah pangkat. Tahun ini mungkin menjadi perayaan ulang tahun terakhir Jakarta dengan menyandang status Ibu Kota Negara. Namun Jakarta tidak akan memudar pesonanya. Semoga kelak melahirkan banyak pemimpin yang amanah dan professional. Banyak harap kehidupan yang dititipkan di Jakarta, mudah-mudahan segera punya pemimpin yang amanah, mampu merealisasikan gagasan, serta bertanggung jawab atas sebuah jabatan.